Pjs Kades Arjasari Sukseskan Pilkades Serentak 2021 di Desa Arjasari
Bandung Raya - Senin, 21 Juni 2021

Foto : Ivul Vulgara
Pjs. Kades Arjasari, Hadian (kanan).
BANDUNG, PRIANGANPOS.COM - Pesta Demokrasi langsung secara serentak di Kabupaten Bandung tidak lama lagi digelar, tahapan-tahapan dalam menghadapi Pilkades saat ini telah tersusun dengan baik.
Panitia mulai melakukan penjaringan para balon Bu kades, hingga menggelar acara kesepakatan damai antar kandidat calon kepala desa.
Pjs Desa Arjasari, Hadian mengatakan, pihaknya akan melaksanakan protokol kesehatan (prokes) sesuai anjuran pemerintah, dimana pihaknya akan berkoordinasi dengan tenaga medis yang telah dipersiapkan.
"Bahkan pada Sabtu (7/6/2021), kami telah menggelar acara kesepakatan damai antara para calon Kepala Desa Arjasari yang berjumlah lima orang kandidat yang akan menjadi orang nomor 1 di Desa Arjasari ini," ujar Hadian.
Hadian menambahkan, bahwa dirinya hanya mengisi kekosongan Kades yang sedang bercuti, pasalnya incumbent ikut mencalonkan kembali dalam Pilkades serentak saat ini.
Dalam perbincangan, Hadian berharap bahwa Pilkades di Desa Arjasari dapat sukses tanpa ekses, tidak ada gontok-gontokan antar para pendukung calon, sehingga Pilkades di wilayahnya dapat aman, lancar sesuai harapan kita semua, disamping itu tak lupa pihaknyapun akan selalu menjaga protokol kesehatan dengan baik.
"Semoga Pilkades serentak diwilayahnya tidak mengalami kendala yang cukup signifikan," ujar Hadian.***
Penulis/Pewarta: Ivul Vulgara
Editor: Ivul Vulgara
©PRIANGANPOS.COM 2021